Clik here to view.

LENSAINDONESIA.COM: Mantan rider MotoGP sekaligus juara dunia Casey Stoner akhirnya buka-bukaan perihal dirinya mundur dari gelaran ajang balap motoGp dunia.
Stoner mengecam ketidakpedulian kompetisi dan para penikmatnya dengan para pebalap, hal ini yang membuatnya memutuskan pensiun dini.
Dalam sebuah wawancara dengan surat kabar Australia Sunday Telegraph untuk mengumumkan kepindahannya ke V8 Supercars Development Series untuk musim 2013, Casey Stoner tidak senang melihat bagaimana para pebalap berperan layaknya boneka, mengambil conton kematian Marco Simoncelli.
Mantan juara dunia dua kali ini juga mengakui bahwa kebencian terhadap dirinya di paddock merupakan salah satu faktor utama dalam keputusan mengejutkan untuk pensiun ketika usianya baru 27 tahun.
“Cedera itu bukanlah bagian dari alasan pensiun, atau bahwa saya ingin melakukan hal-hal baru,” kata Stoner. “Keluarga juga bukan bagian dari keputusan itu.”
“Saya hanya merasa kehilangan cinta dengan olahraga ini. Kami memiliki kurangnya rasa hormat dari banyak orang di olahraga ini dan saya tidak suka dengan hal itu.”
“Kami diludahi [oleh fans], mereka mencoba untuk mengganggu kami dari trek sampai ke pit, semuanya seperti itu.”
“Sayangnya mereka tidak menyukai kejujuran saya di paddock.”
“Itu salah satu alasannya, tapi masalah utama lebih ke arah olahraga.”
“Kami kehilangan pebalap beberapa tahun yang lalu [Simoncelli] dan dalam waktu sebulan itu menghilang seperti itu tidak pernah terjadi.”
“Mereka ingin melihat keriuhan dan kecepatan (di balapan) dan mereka tidak menyadari hidup kami dipertaruhkan.”
“Kami menjadi boneka di dunia itu dan tidak ada hubungannya dengan balap.”
Ditanya apakah ia berniat kembali ke dunia yang membesarkan namanya, pria Australia ini menjawab, “Saya tidak punya niat untuk kembali ke olahraga.”
“Tapi kalau saya melihat olahraga ini berubah secara dramatis, ke titik bahwa itu menjadi menarik, maka kesempatan itu ada.”
“Tapi sekarang dengan cara saya memandang, tidak ada kesempatan (untuk kembali).”
Image may be NSFW.
Clik here to view.

Clik here to view.

Clik here to view.

Clik here to view.
%7Cutmcsr%3D(direct)%7Cutmcmd%3D(none)%3B%2B__utmv%3D67607518.faa7a9c6bd13a67e8a0b680151c81949%3B)
Clik here to view.

Clik here to view.

Clik here to view.

Clik here to view.

Clik here to view.
%7Cutmcsr%3D(direct)%7Cutmcmd%3D(none)%3B%2B__utmv%3D73920618.faa7a9c6bd13a67e8a0b680151c81949%3B)