Quantcast
Channel: lensaindonesia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 50591

Sekjen PDP nyaleg lewat PAN karena suara hati

$
0
0

LENSAINDONESIA.COM: Sekretaris jenderal PDP (Partai Demokrasi Pembaruan), Didi Supriyanto, yang saat ini mencalonkan diri sebagai anggota legislatif melalui Partai Amanat Nasional (PAN), menegaskan pencalonan dirinya sebagai anggota legislatif berangkat dari suara hati.

“Caleg ini panggilan jiwa, bukan untuk mencari kesempatan atau pekerjaan,” ujar Didi dalam diskusi yang bertajuk ‘Menakar Kredibilitas Caleg Dalam Nomor Urut Parpol’ di media center Bawaslu RI, Jakarta Pusat, Jumat (26/04/2013).

Hal ini menurut Didi, filosofi itu telah melekat sehingga jalan yang ditempuhnya dapat dijadikan alat perjuangan untuk ikut andil membangun masyarakat Indonesia.

“Ketika saya nyaleg lagi hanya membacakan bismillah, karena apapun ini adalah ketetapan dari yang di atas, Tuhan Yang Maha Esa melalui pilihan rakyat,” terangnya.

Terkait banyaknya Caleg yang mati-matian memperjuangkan jabatan di DPR, ia menyarankan agar para calon wakil rakyat harus mampu mengatur kepribadiannya sehingga tidak stres jika tak tercapai keinginan tersebut.

“Ini mentalnya Caleg harus dipersiapkan, jadi jangan karena pingin ngotot ingin duduk (DPR) sehingga lupa diri begitu,” tegasnya

Lanjutnya, ia ingin bekerja tanpa stress. Ia lebih berfokus pada pemenangan partai sehingga dapat menyalurkan aspirasi rakyat. Oleh karena itu, dia tidak ingin seperti para caleg sebelumnya yang akhirnya menjadi tidak waras.

“saya harus kerja keras bagaimana memenangkan partai dan bisa merebut suara disana sehingga dapat kursi tapi juga gak mau stres sampai akhir kalo gagal ada gangguan jiwa begitu,” tutupnya. @yuanto

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Viewing all articles
Browse latest Browse all 50591

Trending Articles