
LENSAINDONESIA.COM: Ruang bersalin Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sampang, Madura dini hari tadi mendadak gempar, tetelah seorang seorang ibu muda berhasil melahirkan bayi kembar tiga dengan selamat.
Meskipun melahirkan di usia prematur, namun kondisi ke tiga bayi pertama pasangan suami istri (pasutri) bernama Oktaviasari (24) dan Jamaluddin (26) ini nampak sehat. Tiga bayi lucu ini masih berada dalam Inkubator.
Baca juga: Puluhan Hektar Sawah di Sampang Terendam Banjir dan Sembilan SKPD di Kabupaten Sampang Tak Punya Pejabat Definitif
“Mau dua atau tiga yang penting selamat,” ucap Oktaviasari, ibu bayi kembar tersebut dengan nada lemah tapi terlihat lega, Senin (25/03/2013).
Sementara itu Jamaludin saat ditemui mengatakan, kelahiran ketiga bayinya ini terbilang lancar sebab, saat masuk jam 24.00 WIB tadi malam, sekitar pukul 04.00 WIB dini hari tadi, ketiga anaknya telah lahir dengan kondisi selamat. “Saya senang anak pertama langsung cewek semua, rencananya kami beri nama Tina, Tinu, Tini,” tandasnya.
Terpisah, dengan adanya bayi kembar tiga ini, Humas RSUD Sampang, dr. Yuliono saat dikonfirmasi menjelaskan, ketiga bayi rata-rata lahir dalam kondisi normal, hal itu bisa dilihat dari berat badan bayi, yaitu, berat badan bayi pertama 1,1 kg, kedua 1,5 kg, sedangkan bayi yang ketiga seberat 1,3 kg.
“Bayi pertama dan kedua kondisinya memang sehat, namun hasil pemeriksaan kami bayi yang ketiga ini rentan, sehingga kami berencana akan dirujuk ke RSUD Pamekasan untuk penanganan lebih lanjut,” katanya.@ridwan_licom/bj
%7Cutmcsr%3D(direct)%7Cutmcmd%3D(none)%3B%2B__utmv%3D20701363.bf3ef5dd7e79d54f6a63fbb5371c6e59%3B)

%7Cutmcsr%3D(direct)%7Cutmcmd%3D(none)%3B%2B__utmv%3D23348740.bf3ef5dd7e79d54f6a63fbb5371c6e59%3B)