
LENSAINDONESIA.COM: Fabio Capello, pelatih timnas Rusia menyatakan sangat rindu sekali akan atmosfer yang ada di Inggris serta ingin melatih salah satu klub di sana.
Pelatih Rusia Fabio Capello membuka diri untuk kembali ke Inggris. Dalam hal ini, pria yang pernah menjadi manajer Three Lions itu ingin menukangi salah satu klub di Liga Primer.
Baca juga: Guardiola Minati Bale dan Sir Alex: Skuat MU Lebih Kuat Saat Ini
“Liga Primer sungguh menarik. Saya terbuka dan akan senang untuk dikatikan dengan pekerjaan di liga itu,” ujar Capello seperti yang dilansir Daily Mail.
“Baik istri saya dan saya sama-sama menikmati waktu kami di Inggris. Dan apa yang saya rindukan adalah, di Inggris, stadionnya terisi penuh, beda dengan Rusia yang kosong setengahnya.
“Saya terbiasa dengan perhatian media dari Italia dan Spanyol, dan saya bisa menangani surat kabar dan media di sini [Inggris]. Ini hanya bagian dari pekerjaan. Di Rusia, sungguh bagus karena tidak ada satu orang pun yang bisa membaca surat kabar!”
%7Cutmcsr%3D(direct)%7Cutmcmd%3D(none)%3B%2B__utmv%3D97136664.f0ba9c7bfd57f6a0c909b30b25754037%3B)

%7Cutmcsr%3D(direct)%7Cutmcmd%3D(none)%3B%2B__utmv%3D77366467.f0ba9c7bfd57f6a0c909b30b25754037%3B)