
LENSAIDONESIA.COM: Meski banjir sempat menggenangi beberapa jam di area parkir Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), para penghuni Rutan KPK tidak akan dipindahkan.
“Tidak ada pemindahan tahanan,” Kata Johan Budi SP, di Gedung KPK Kuningan, Jakarta, Rabu (6/2/2013).
Baca juga: Terbukti Bersalah, Jacob-Kosasih Kompak Pikir-pikir dan Ke KPK, AKBP Teddy dan Kompol Legimo Bersaksi untuk Irjen DS
Johan menambahkan, pihaknya belum berencana memindahkan para tahanan, lantaran sudah melakukan langkah pencegahan agar banjir tidak sampai menggenangi Rutan KPK.
“Karena langkah pencegahan terhadap banjir yang pernah terjadi, sudah diantisipasi baik, sehingga tidak perlu memindahkan tahanan,” jelas Johan Budi SP.
Diceritakan Johan untuk mencegah air masuk lebih jauh ke area lantai dasar di gedung KPK, para petugas sudah menyiapkan beberapa peralatan material pencegah banjir.
“Bebrepa langkah sudah kita siapkan seperti pompa, pasir dalam karung, sudah dibuatkan tanggul-tanggu mini portable. Dan ditaruh di tempat yang diperkirakan bisa masuk,” tutur Johan lagi.
Seperti diketahui sebelumnya, akibat banjir yang melanda Rutan KPK beberapa waktu lalu, beberapa tersangka kasus korupsi seperti Miranda, Hartati, Neneng, Ratna Dewi Umar, Amran Batipu dan ahmad
Fatonah,Gondo Sudjono, Syarif Hidayat dan Muhamad Roem Zein harus diungsikan ke Rutan Guntur. @aligarut1
%7Cutmcsr%3D(direct)%7Cutmcmd%3D(none)%3B%2B__utmv%3D55504923.43061e4055953b12a89bd4d55192bb0f%3B)

%7Cutmcsr%3D(direct)%7Cutmcmd%3D(none)%3B%2B__utmv%3D37936831.43061e4055953b12a89bd4d55192bb0f%3B)