
LENSAINDONESIA.COM: Ingin tingkatkan kondisi ekonomi Indonesia, mantan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Rizal Ramli, siap mencalonkan diri sebagai Presiden 2014.
“Saya percaya, kalau kita belajar sungguh, maka dalam waktu 5 tahun kita bisa bangkit,” ujar Rizal Ramli, mantan menteri era Presiden Gus Dur di Galeri Cafe, Jakarta, Kamis (9/5/13).
Baca juga: Direktur Lembaga Pemilihan 'gembosi' ARB sulit jadi presiden dan PKPI: Pemimpin Indonesia harus tahu masalah Indonesia
Menurut Rizal, kebangkitan Indonesia ini tidak hanya kebangkitan dalam membangun gedung tinggi. Bahkan, kebangkitan ekonomi Indonesia yang lebih dari Malaysia. Hal ini dikarenakan perekonomian Indonesia memiliki urutan nomor lima di Asean. Sayangnya, tingginya perekonomian berbanding terbalik dengan upah buruh. Upah buruh Indonesia jauh ketinggalan dari Malaysia.
“Indonesia masih jauh dari Malaysia. Tingkat upah masih tiga hingga lima kali di bawah Malaysia,” tandasnya.
Rizal mengaku sedih kepada para tenaga kerja Indonesia yang akhirnya meninggalkan tanah air untuk bekerja di luar negeri. Baginya, Indonesia itu kaya maka kasihan jika perempuan harus berpisah dengan keluarganya.
“Oleh karena mengais rejeki, ibu-ibu berpisah dengan anaknya. Padahal, Indonesia itu kaya negara yang bisa memberikan pekerjaan,” tuturnya.@priokustiadi
%7Cutmcsr%3D(direct)%7Cutmcmd%3D(none)%3B%2B__utmv%3D41086117.22a03f81347a42c3e8356ef5c5cd63ea%3B)

%7Cutmcsr%3D(direct)%7Cutmcmd%3D(none)%3B%2B__utmv%3D31533816.22a03f81347a42c3e8356ef5c5cd63ea%3B)