
LENSAINDONESIA.COM: Athletic Bilbao akhirnya berhasil menunda pesta juara La Liga Barcelona. Bilbao yang tampil sebagai tuan rumha berhasil menahan imbang tamunya Barcelona dengan skor 2-2, di Stadion San Mames, Sabtu malam (27/4/13) WIB.
Tampil didepan pendukung sendiri Bilbao berhasil mencetak satu gol pada menit ke-27. Usai merebut bola dari gelandang Barca beberapa meter di depan kotak penalti, Aduriz menusuk lewat sayap kiri dan memberikan umpan silang datar, yang dikonversi menjadi gol oleh Susaeta. Bilbao unggul 1-0. Skor bertahan sampai dengan babak pertama usai.
Baca juga: Real pertahankan rekor tak pernah kalah dari Atletico Madrid dan Iker Muniain bertekad cegah pesta Barcelona di stadion San Mames
Memasuki babak kedua Barcelona akhirnya memasukan Lionel Messi, alhasil beberapa menit setelah masuk lapangan bintang Bracelona ini berhasil memecah kebuntuan dan sebagai gol penyeimbang 1-1.
Dua menit kemudian, Barca kembali cetak gol, yang diawali overlap Dani Alves di sayap kanan. Umpan silangnya diteruskan Messi dengan sundulan di dalam kotak penalti kepada Sanchez, di dekat tiang sebelah kanan gawang lawan. Sembari memutar badan, Sanchez melepaskan tendangan yang tak mampu dibendung Iraizoz. Barca berbalik unggul 1-2.
Tiga pergantian dilakukan Bilbao dalam rentang waktu lima menit usai gol tersebut, termasuk memasukkan Fernando Llorente menggantikan Aduriz.
Menit ke-86, Messi nyaris mencetak gol keduanya. Tendangan bebasnya masih sedikit melebar di sisi kanan gawang lawan.
Bilbao menunjukkan semangat pantang menyerah. Mereka menciptakan gol penyeimbang pada menit ke-89. Adriano berupaya menghalau umpan silang De Marcos dari sayap kiri, namun bola justru jatuh di kaki Ander Herrera di tiang jauh. Tak terkawal, Herrera berhasil melesakkan gol ke sudut kiri bawah gawang lawan. Kedudukan 2-2 bertahan hingga usai.
Dengan hasil ini, Barca hanya menambah satu poin menjadi total 85 dari 33 laga. Unggul 14 poin dari Madrid yang baru akan bertanding sesaat lagi. Andai Barca menang pada laga ini dan Madrid gagal menang, Barca bisa mengunci gelar. Sementara Bilbao tetap berada di posisi ke-14 dengan 37 poin.
%7Cutmcsr%3D(direct)%7Cutmcmd%3D(none)%3B%2B__utmv%3D32788046.0eb0cfe326c4840ca730cb19b06e7c43%3B)

%7Cutmcsr%3D(direct)%7Cutmcmd%3D(none)%3B%2B__utmv%3D52502201.0eb0cfe326c4840ca730cb19b06e7c43%3B)