Quantcast
Channel: lensaindonesia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 50591

Gelombang Tinggi, Ratusan Nelayan Semarang Pilih Tak Melaut

$
0
0

LENSAINDONESIA.COM: Akibat ombak disertai badai yang tinggi yang terjadi di lautan Jawa akhir-akhir ini, memaksa ratusan nelayan Tambaklorok Semarang tidak lagi melaut. Nelayan memilih menyandarkan perahunya daripada terseret ombak yang bisa merenggut nyawanya.

Sunarto (60), salah satu nelayan yang tergabung dalam Paguyuban Nelayan Gotong Royong, Tambaklorok Semarang ditemui LICOM mengatakan, sekitar 700 perahu diistirahatkan dan ratusan nelayan dipastikan menganggur.

“Tidak banyak yang bisa dilakukan nelayan, hanya memperbaiki jaring dan perahu yang ada,“ terangnya, Sabtu (12/1/2013).

Fenomena badai seperti saat ini, lanjut Sunarto, akan berlangsung lama. Dan dalam pengalamannya melaut, badai dan ombak besar telah memasuki mongso kanem dan mongso kapitu. “Mongso ini akan berlangsung di bulan Januari, Februari dengan curah hujan tinggi disertai angin kencang dari arah utara,” jelasnya.

Ratusan nelayan selama bulan itu, menurutnya, tidak memperoleh pendapatan dari hasil melaut. Dirinya menunjukkan kepada LICOM aktivitas Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Tambaklorok yang tak jauh dari rumahnya juga tampak sepi. “Paling cuma kerang atau udang saja. Itu pun ditangkap nelayan pada siang hari dan dipinggiran laut,“ tegasnya. @nur

 

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Viewing all articles
Browse latest Browse all 50591

Trending Articles