Quantcast
Channel: lensaindonesia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 50591

Insiden Livina Maut Direkonstruksi

$
0
0

LENSAINDONESIA.COM: Unit Laka Lantas Polres Jakarta Selatan mengelar rekontruksi terkait mobil Nissan Grand Livina yang dikemudikan Andika Pradita menabrak sebuah warung pecel lele di Jalan Ampera Raya, Jakarta Selatan. Insiden pada Kamis (27/12/12) itu menewaskan dua orang dan lima orang lainnya luka-luka.

“Ada enam adegan, bermula saat tersangka menabrak mobil taruna. Karena panik tersangka malah melarikan diri,” ujar Kasat Lantas Polres Jakarta Selatan AKBP Hindarsono kepada wartawan, Kamis (10/01/13).

Lebih lanjut Hindarsono mengatakan, adegan pertama adalah saat tersangka menabrak mobil taruna yang hendak keluar dan kedua, saat mematikan lampu tepat didepan pom bensin. Adegan berikutnya dimulai saat Andika menerobos lampu merah, menabrak tambal ban, menabrak warung pecel lele dan saat menabrak mobil avanza.

“Semua sudah jelas, tidak ada fakta baru dalam peristiwa tersebut semua berdasarkan fakta, tidak ada saling menyalahkan hanya fakta yg mengatakan,” jelas Hindarsono.@hermawan


Viewing all articles
Browse latest Browse all 50591

Trending Articles