Quantcast
Channel: lensaindonesia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 50591

Tim Khofifah Bergerak Sporadis

$
0
0

LENSAINDONESIA.COM: Calon rival pasangan KarSa dalam Pilgub Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa semakin memantapkan langkahnya maju dalam Pilgub Jatim yang akan digelar 29 Agustus 2013.

“Insyallah saya siap maju, dukungan dari DPP PKB sudah resmi saya terima dan beberapa parpol non parlemen juga sudah saya dapat. Dan untuk pasangan saya sudah punya tujuh nama kandidat. Nanti kalau saatnya pasti diumumkan,” katanya pada LICOM, Minggu (10/3).

Baca juga: Golkar Pastikan Tak Dukung KarSa dalam Pilgub Jatim dan Soekarwo Sebut PKS dan Demokrat Senasib Sepenanggungan

Selain itu, kader Nahdliyin ini juga sudah menyiapkan strategi untuk menghadapi rivalnya di Pilgub Jatim nanti. “Kapal saya sudah siap berlayar,” ungkapnya.

Saat ini Khofifaf juga sudah menyiapkan beberapa tim yang tangguh untuk pemenangannya dalam pilgub nanti. Dia menuturkan tim memang sengaja dibentuk secara terpisah dan ada beberapa kelompok.

“Tim tidak terfokus di bawah satu koordinator pemenangan. Tapi tim saya ini bergerak secara sporadis. Karena kalau hanya satu komando akan mudah dijatuhkan lawan,” jelas dia.

Meski Pilgub Jatim kurang lima bulan lagi, sampai sekarang Khofifah belum lakukan deklarasi dalam pencalonannya sebagai gubernur Jatim. Dia menganggap deklarasi bukan hal yang penting. Sampai saat ini dia lebih memilih bergerak diam-diam mendekati parpol untuk menggalang dukungan. Dan yang terbaru, Khofifah telah bertemu dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri di Jakarta, Kamis (7/3) lalu.

Saat ditanya apa hasil yang didapat dari pertemuan tersebut, mantan Menteri Pemberdayaan Perempuan dia era Presiden Gus Dur ini hanya tersenyum. “Insyaallah ada jalan, mudah-mudahan mbak,” pungkasnya. @sarifa

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Viewing all articles
Browse latest Browse all 50591

Trending Articles