Quantcast
Viewing all articles
Browse latest Browse all 50591

Manttaapp! PMI Jaktim Pengumpul Bulan Dana Terbanyak di DKI

Image may be NSFW.
Clik here to view.

LENSAINDONESIA.COM: Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Jakarta Timur raih predikat pengumpul dana tertinggi dan pelaksana prestasi terbaik bulan dana PMI tingkat Provinsi DKI Jakarta dengan menghimpun dana sebesar Rp 5.053.649.122. Nominal ini mengalami kenaikan hingga 5,7% dibandingkan dengan hasil bulan dana PMI tahun 2011.

Menurut Ketua PMI DKI Jakarta Rini Sutiyoso, kegiatan Bulan Dana PMI Provinsi DKI Jakarta di laksanakan dari tanggal 17 September 2012. Kegiatan yang berlangsung selama 4 bulan itu menargetkan perolehan sebesar Rp. 15.000.000.000 dan hasil yang di peroleh sebesar Rp. 17.266.555.070, naik sebesar 16,53 dari perolehan di tahun lalu.

Baca juga: Vihara Amurva Bhumi Akan Gelar Pawai Cap Go Meh dan Walikota Jaktim Sambut Baik Kedatangan Delegasi Turki

“Hal ini terwujud atas dukungan Walikota Jakarta Timur beserta jajarannya, Camat, Lurah dan badan-badan usaha serta seluruh masyarakat Jakarta Timur,” ujar Rini usai penutupan Bulan Dana PMI Tingkat Kota Administrasi Jakarta Timur di Gedung C kantor Walikota Jakart Timur, Selasa (19/2/13).

Selain itu, Ketua Pengurus PMI Kota Jakarta Timur Kusnoto menjelaskan, kegiatan bulan dana PMI ini dilakukan berdasrkan peraturan yang ditetapkan melalui peraturan Gubernur DKI Jakarta No. 186 tahun 2010 yang ditindak lanjuti dengan keputusan Kepala Dinas Sosial Nomor : 221/201.

“Pengelolaan dan penggunaan hasil bulan dana PMI Jakarta Timur dipertanggung jawabkan melalui tim audit akuntan publik yang independen. Hasil bulan dana ini akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat,” jelasnya.

Sementara itu, Walikota Jakarta Timur sekaligus sebagai Pelindung PMI Kota Jakarta Timur, Krisdianto menghimbau, kepada pemangku kepentingan, pembuat kebijakan dan penentu keputusan untuk mampu mengkomunikasikan kepada seluruh lapisan masyarakat agar tidak perlu ragu terhadap penggalangan dana yang setiap tahun dilaksanakan PMI

“Apapun yang diterima PMI dari masyarakat merupakan investasi masyarakat yang akan dimanfaatkan hasilnya oleh masyarakat juga. Bila masih ada masyarakat yang mengeluhkan keberatan atas pengumpulan kupon dana, berarti para pejabat belum mampu mensosialisasikan dengan baik,” ungkap Krisdianto.@winarko

Image may be NSFW.
Clik here to view.
alexa
Image may be NSFW.
Clik here to view.
ComScore
Image may be NSFW.
Clik here to view.
Quantcast
Image may be NSFW.
Clik here to view.
Google Analytics NOscript
Image may be NSFW.
Clik here to view.
Image may be NSFW.
Clik here to view.
alexa
Image may be NSFW.
Clik here to view.
ComScore
Image may be NSFW.
Clik here to view.
Quantcast
Image may be NSFW.
Clik here to view.
Google Analytics NOscript

Viewing all articles
Browse latest Browse all 50591

Trending Articles