Quantcast
Viewing all articles
Browse latest Browse all 50591

Besok di Monas, One Billion Rising Suarakan STOP Kekerasan pada Wanita

Image may be NSFW.
Clik here to view.

LENSAINDONESIA.COM: Secara statistik, jumlah kasus kekerasan terhadap perempuan tidak jauh berbeda dari segi jumlah. Namun kekerasan terhadap perempuan di Indonesia adalah sebuah fenomena  gunung es, dimana hanya sedikit kasus yang terlaporkan secara resmi.

Perempuan memilih diam dan tidak melaporkan kasus kekerasan yang menimpa mereka dikarenakan banyak hal seperti, sistem pelaporan dan perlindungan terhadap korban yang tidak berpihak terhadap korban dalam praktek hukum di Indonesia, stigma dan paradigma sosial yang menyalahkan korban kekerasan terutama kekerasan seksual, serta problem-problem psikologis lainnya.

Menurut catatan Komnas Perempuan, sepanjang tahun 2011 ada 119.107 kasus kekerasan terhadap perempuan yang dilaporkan, di mana 4311 diantaranya adalah kasus kekerasan seksual. Sepanjang 2011-2012, banyak kasus perkosaan yang diberitakan oleh media dan mendapat perhatian dari masyarakat.

Beberapa kasus yang mendapat banyak sorotan adalah kasus perkosaan di angkutan umum yang marak terjadi, salah satunya adalah perkosaan dan pembunuhan terhadap Livia, seorang mahasiswi, oleh lima laki-laki. Oktober tahun lalu, seorang siswi SMP di Depok juga mengalami perkosaan. Saat tulisan ini ditulis, media melaporkan kasus perkosaan terhadap siswi kelas 5 SD (berusia 11 tahun) yang kini tengah mengalami koma.

Kasus perkosaan dan kekerasan terhadap perempuan adalah sebuah krisis global. Terjadi di semua negara di seluruh dunia, terhadap satu di antara tiga perempuan dari berbagai latar belakang yang berbeda.

Maka itu semua, menjadi tugas dan tanggung jawab bersama untuk berjuang secara kolektif untuk menghentikan kasus-kasus kekerasan terhadap perempuan. Sudah saatnya berhenti bersikap tidak peduli, sebab saya, anda, saudara perempuan, ibu, tante, anak perempuan, istri, kekasih bisa menjadi korban kapan saja.

Untuk itu, One Billion Rising Indonesia akan bergabung bersama jutaan perempuan, laki-laki dan semua yang yang peduli untuk bangkit dan berteriak “Cukup Sudah!” terhadap kekerasan terhadap perempuan. Dan One Billion Rising Indonesia telah mengadakan V-Dialogs di beberapa tempat di Jakarta untuk bicara tentang kekerasan terhadap perempuan dan bagaimana membangun  sebuah gerakan untuk menghentikan segala bentuk kekerasan terhadap perempuan.

Selain itu, One Billion Rising Indonesia  juga telah mengadakan V-Screens yang memutar film-film karya para sutradara perempuan dari berbagai negara dengan tema terkait kekerasan terhadap perempuan.

Sebagai puncaknya, pada tanggal 14 Februari 2013, One Billion Rising Indonesia akan bergabung dengan One Billion Rising di seluruh dunia untuk menari bersama dan menyerukan Stop Perkosaan dan Hentikan Kekerasan Terhadap Perempuan! yang bertempat di Monumen Nasional  (Monas)  Jakarta, pukul 14.00 WIB.

Selain di Jakarta, semangat melawan perkosaan dan kekerasan terhadap perempuan juga tumbuh di berbagai kota di Indonesia. Tercatat ada 11 kota di Indonesia yang kini bergabung dengan One Billion Rising bersama-sama 202 negara di seluruh dunia. Kota-kota tersebut antara lain: OBR Surabaya, OBR Malang, OBR Bali, OBR Yogyakarta, OBR Makassar, OBR Poso, OBR NTB, OBR Solo, OBR Bandung, dan OBR Semarang.@Rilis

Berikut susunan Acara One Billion Rising Indonesia di Monas, Jakarta, 14 Februari 2013;

· 14:00 – Gladi bersih

· 14:30 – Tika & The Dissidents

· 14:50 – Pembacaan puisi

· 15:00 – DANCE!! (Koreografi – One Billion Hands)

· 15:10 – DANCE!! (Freestyle – Break the chain)

· 15:20 – Sasina

· 15:40 – Simponi

· 16:00 – DANCE!! (Koreografi – One Billion Hands)

· 16:10 – DANCE!!(Freestyle – Break the chain)

· 16:20 – Acara bebas

Image may be NSFW.
Clik here to view.
alexa
Image may be NSFW.
Clik here to view.
ComScore
Image may be NSFW.
Clik here to view.
Quantcast
Image may be NSFW.
Clik here to view.
Google Analytics NOscript
Image may be NSFW.
Clik here to view.
Image may be NSFW.
Clik here to view.
alexa
Image may be NSFW.
Clik here to view.
ComScore
Image may be NSFW.
Clik here to view.
Quantcast
Image may be NSFW.
Clik here to view.
Google Analytics NOscript

Viewing all articles
Browse latest Browse all 50591

Trending Articles